Selasa, 28 Februari 2012

Ya Allah ku rindu pada-Mu (Hati yang mudah sekali ternodai)

0 komentar
Demi malam apabila menutupi (cahaya siang)
Demi siang apabila terang benderang
Demi penciptaan laki-laki dan perempuan
Sungguh usahamu memang beraneka macam
Maka barang  siapa memberikan (hartanya di jalan Allah) dan bertaqwa,
dan membenarkan (adanya pahala) yang terbaik (surga)
Maka akan kami mudahkan baginya jalan menuju kemudahan (kebahagiaan)


Jika ada neraca yang mampu mengukur seberapa besar rinduku pada-Mu itulah hatiku. Ya, bongkahan bernama hati ini menangis ketika merasa semakin berjalan menjauh. Sebongkah hati ini bicara kerinduan yang menusuk kedalam relung fuadku. Ya Allah kurindu pada-Mu...

Cinta yang sesungguhnya hanyalah milik-Mu, tak ada yang lain, tetapi ketika tiba-tiba hati ini merapuh siapakah yang harus aku salahkan? diriku? hatiku? sungguh aku takut ketika aku mulai menjauh setapak-dua tapak, ketika aku mulai jarang menyapa-Mu. Maafkan aku Ya الله.

Betapa sulit memenej hati agar selalu terpaut pada-Mu dan berjalan pada kebaikan. seringkali hati ini bermasalah, entah apapun itu ada saja hal yang membuat hati ini terkotori. kenapa hal ini bisa sampai terjadi? kenapa hati kita bisa sampai ternodai? tentu karena hati kita tidak di menej dengan ketaqwaan.
setengah dari diri kita (khususnya remaja) adalah hati kita. kalu hati itu diberi 'pengendali', ia akan bergerak teratur. bila ia beraktivitas secara teratur, maka ia akan melahirkan perilaku yang tertata, ucapan dan kata-kata yang santun dan bermakna.

Nabi mengingatkan kepada kita
  • jauhilah perbuatan haram, niscaya engkau menjadi paling ahli beribadah
  • puaslah dengan rezeqi yang dibagikan oleh Allah, niscaya engkau menjadi orang terkaya
  • berbuat baiklah kepada tetangga, niscaya engkau mukmin sejati
  • cintailah untuk menjadi milik orang lain apa saja yang engkau cintai untuk menjadi milikmu, niscaya engkau menjadi muslim sejati
Hati harus dijaga dari hal yang haram, sehingga tak cenderung menyuruh kepada pemiliknya untuk berbuat haram. Bila hati penuh maksiat maka ia akan melahirkan hal yang maksiat. jika kita terus memelihara dan memupuk hal yang menimbulkan maksiat tentu yang akan kita tuai adalah kemaksiatan. kehadiran rasa yang tidak wajar sebaiknya hadapilah dengan sewajar-wajarnya jangan biarkan hal tersebut tumbuh subur karena akan menumbuhkan sesuatu yang tidak baik.
Hati harus dijaga untuk senantiasa puas dengan karunia yang ada, ridha menghadapi segala takdir yang telah tercipta. Bila hati senang segala hal indah dirasa.
Perbanyak berbuat baik kepada oang lain. kebaikan kepada orang lain pada hakikatnya adalah kebaikan untuk diri kita sendiri.
Cintailah sesama. 'Cintailah makhluk Allah yang ada di bumi, niscaya Allah yang di langit sana akan mencintaimu sekalian'

Hati yang sehat adalah hati yang selamat dari 'siksa' Allah. yaitu hati yang terbebas dari segala ikatan syahwat. Hati yang selalu pasrah kepada Allah. Hati yang sehat adalah hati yang terbebas dari ikatan selain Allah. ikatan yang merusak jaringan hati ikatan yang tak suci.

Nha jika hati sehat, pikiran juga akan sehat. ucapan dan perilaku kita pun akan ngikut sehat. memang hati adalah sesuatu yang sangat sensitif dan mudah ternoda. tetapi hal itu tak akan terjadi jika kita mempu melindunginya dari hal-hal yang membuatnya ternoda.

Setiap jiwa pasti memiliki rasa takut akan hati yang mudah ternoda. oleh syahwat, oleh ikatan yang tak suci, oleh ucapan kasar, oleh segala hal yang membawa kita pada jarak yang semakin jauh dengan Allah.

Ya Allah kurindu pada-Mu bukalah pintu kkaruniamu, Ya Allah ampunilah hambba yang hina, lemah, penuh dosa.. aku tahu hati ini memang masih sangat kotor. tetapi aku juga tahu Kau selelu membuka kesempatan begitu lebar untukku membersihkannya walau sedikit demi sedikit.
Hati ini masih sangat mudah ternoda, berikanlah kekuatan untuk membentenginya. agar pertahanan ini semakin kuan Ya Allah.
-Ampuni dosa-dosaku Ya Rabb, astaghfirullah-
sumber : majalah elfata dengan banyak perubahan oleh Jejak Allamanda.

Senin, 27 Februari 2012

Yuuk Refresh iman :)

0 komentar
"Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan kami (sasaran) fitnah bagi orang-orang kafir dan ampunilah kami, Ya Tuhan kami. Sesungguhnya Engkau yang Maha Perkasa , Maha Bijaksana." (Q.S Al-Mumtahanah:5)
Assalamu'alaykum...
khaifa hal??
coretan hari ini adalah pelajaran yang kudapat setahun lalu ketika aku masih mengenakan seragam abu-abu. hari itu jumat 21 januari 2011 di mushola Mas Yossi SMA 1 Wonosobo. aku menghadiri forum akhwat KKI yang biasa kami sebut dengan mentoring, waktu itu aku sudah kelas XII. forum sharing ini dimulai dengan pemembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh adik kelas. kami semua diam dan menyimak lantunan indah kalam illahi tersebut. setelah selesai dibacakan beserta saritilawah acara dilanjutkan dengan materi inti oleh ibu Ruri purnama. Sebenarnya mentoring kali ini adalah pertama kalinya diisi oleh guru SMA biasanya diisi oleh mb mimin dari proaktiv.

inti materi hari itu adalah sebagai berikut :
Q.S Al-Furqon : 50-74
Yang berisi tentang hamba-hamba Allah yang maha pengasih yaitu antara lain...
  • Orang-orang yang berjalan dimuka bumi dengan rendah hati (tawadu')
  • Ketika orang bodoh mengejeknya dia mengucap salam (doa)
  • menghabiskan waktu siang dan malam dengan beribadah (dalam keadaan duduk dan berdiri)
  • Berdoa dijauhkan dari neraka jahanam
  • Orang yang menginfakan hartanya di jalan Allah (secara wajar/tidak berlebihan dan kikir)
  • Tidak mempersekutukan Allah
  • Tidak membunuh orang yang diharaman Allah kecuali dengan alasan yang benar
  • Tidak berzina
  • Orang yang bertaubat, beriman, dan mengerjakan kebajikan
  • Orang yang tidak memberikan kesaksia palsu
  • Meninggalkan majelis yang tidak bermanfaat
  • Orang yang selalu memanjatkan doa Q.S Al-Furqon:74

"Dan orang-orang yang berkata, "Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami) dan jadikanlah kami pemimpin bagi orang-orang bertaqwa"

Sungguh aku merindukan saat-saat itu, saat berada di sekeliling orang-orang solihah, dalam kungkungan sejuta malaikat yang menyertai dengan doa. aku rindu berada di taman surga bersama senyum lembut mereka.  aku rindu majelis yang sangat bermanfaat itu. terimakasih Ya Rabb Engkau memberiku kesempatan itu, kesempatan belajar dan bertemu mereka yang memberi banyak warna di hidup ini.

"Allah menguji keikhlasan dalam kesendirian dan keramaian. Allah memberi kedewasaan ketika masalah berdatangan, Allah melatih ketegaran dalam kesakitan. Tetap ISTIQOMAH, sertakan Allah di setiap langkah. Hati yang siap memikul amanah adalah hati yang kuat, teguh, dan tulus. Tak berharap apapun, tapi sanggup memberi dengan segenap apapun. Sebab hanya dai Allah berharap balasan, mintalah pada-Nya agar punggung ini kuat memikulnya"
Allahuakbar !!!

Minggu, 26 Februari 2012

Tentang hatiku (nemu sajak jaman SMA di muhasabah book)

0 komentar
Waktu tak mampu bicara
Diam, dingin, bisu, dan membeku
Beku bak tiang kabel yang lapuk
Dimakan angin, matahari, hujan dan masa
Ada kelinci kecil mendekat dan mengendus ujung kakiknya
Tak ada yang ia dapatkan
Hanya sebatang besi berkarat yang dimakan waktu
Tapi kali ini bukan tentang hal itu
Bukan tentang tiang kabel lapuk
Bukan tentang kakinya yang berkarat
Bukan juga tentang kelinci kecil  yang mengendusnya
Tapi tentang hatiku
Hati yang tiba-tiba merapuh
Hati yang tiba-tiba lemah
Bukan karena apapun
Memang bukan apa-apa
Hanya sedikit kesalahanku saja
Rabb, kuatkan benteng pertahananku
Ampuni aku...

"Ya Allah Hatiku Hanya Kau yang tahu"

Sabtu, 25 Februari 2012

Apa kata hati

0 komentar

Ya Rabb ampuni aku, ampuni hatiku yang kotor, ampuni rasaku yang tak punya aturan... sungguh hati ini hanya milik-Mu bukan yang lain, jaga hatiku Ya Rabb.
jangan biarkan aku memelihara kekaguman ini, kekaguman atas ciptaan-Mu yang luar biasa, ciptaan-Mu yang membuatku heran dengan diriku sendiri.
biarlah kekaguman ini hanya mampir sebentar sebagai wujud fitrahku sebagai manusia normal, jangan biarkan ini berjanjut jika hanya membawaku pada keburukan.

ku kembalikan semua urusanku pada-Mu, Rabb pelindung bumi dan cakrawala...
jika sudah saatnya nanti dan jika memang itu layak serta baik untukku, hadirkanlah kesucian ini kembali.. agar aku bisa bersyukur atas cinta yang Engkau berikan padaku.
dia, aku, sekarang belum saatnya... nanti, suatu hari pasti ada saat yang tepat dan terbaik untukku.. meski bukan dirinya. aku yakin Allah telah mempersiapkan dengan sebaik-baiknya. untukku dan untuknya.

ampuni dosa kami Ya Rabb...

Kamis, 23 Februari 2012

hujan di ujung kamis

0 komentar
catatan hari ini...
hai hai hai kaifa hal??
buka-buka file semester I nemu sajak, sajak lamaku sajak kerinduan..

Senada dengan lembayung
Hatiku jingga
Senada dengan samudera
Hatiku biru
Kadang terasa menggebu
Kadang terasa sembilu
Hatiku nanar
Menembus jaring-jaring jiwa yang retak
Jatuh terbenam pada dilema

nha sajak sederhana itu kalo nggak salah muncul ketika aku nulis sebuah cerita pendek, kutemukan di balik lembar kuliahku yang penuh coretan :p

ada lagi, kalo yang ini waktu itu aku sedang menunggu waktu pulang dari asrama, pas ramadhan pertama nginep lama di asrama dalam waktu yang panjang...

Tersandar pada irama yang menalu
Jatuh tenggelam dalam riuhnya marawis
Aku hampir saja tak sadar diri
Melepaskan rekat di kelopak mata
Bersama lantunan kalam yang mendayu
Melekat sejuta rasa di hati
Aku ingin pulang...
Menyapa janur hijau melambai
Menghirup aroma kecubung jingga
Menyapa cerahnya mega lembayung
berlari bersama mimpi

Hanya beberapa menit lagi
Beberapa detik lagi
Aku akan segera bersua dengannya
Dengan senyum kerinduan...

Aku rindu...
ketika mimik kecil itu berduyun memanggilku
mbak ari mbak ari
oh, betapa suara yang sungguh ku rindu
kuharap, masih bisa ku bersua
melambai pada bukit tua

itu sajak rindu yang ku tulis ketika aku merasakan rindu yang teramat dalam pada rumah, pada kampung halaman...

back to the day...
hari ini kuliah bahasa arab setelah itu aku menunggu seseorang yang akan menjemputku di barat fakultas ditemani gerimis kecil yang indah dan muncullah sajak dalam otakku...

sejenak...
aku merasakan butir itu jatuh
jauh dari atap merah
lurus, cepat, dan indah
butir itu cepat berubahnya
bergabung dengan butir lain dalam kubang
Menunggu...
ya, aku kembali menunggu
di bawah payung besar berwarna lusuh
ssering, aku ada pada kesendirian ini
tentu bukan yang pertama, kedua, bahkan ketiga
jenuh tak kurasa
bosan tak menerpa
kubangan itu melebar
memenuhi cekungan paving rusak
kulihat satu dua kendaraan melintas
mobil, motor, sepeda
semua berlari
melawan butir indah dari atap biru
sesekali percikan butiran itu mengenaiku
halus dan lembut
ada raut keteduhan kulihat
ketika seseorang menghampiriku
dengan senyum khasnya dia berkata
"maaf lama menunggu"

menunggu adalah hal yang sangat menjenuhkan bagi sebagian orang akupun sering merasakannya tapi entah mengapa ketika aku menunggu seorang sahabat, apalagi ketika ditemani butiran bening jang berjatuhan. aku suka mendongakkan kepala melihatnya jatuh dari atap merah meluncur membentur tanah membaur dengan selaksa kedamaian. Terimakasih ukhti taqiya nur fauziah yang uda rela jemput aku meski ditemani hujan.
terimakasih untuk hari ini Ya Rabb...
jazakillah khair..

Selasa, 21 Februari 2012

#poem part 15

0 komentar
Kembali pada lembaran lama yang usang
Sepi... Sendiri...
Yang terdengar hanya nafas diri
Disini, ditempat ini aku pernah bermimpi
Menuai setiap kesunyian dengan deretan aksara
Menabur senyum sendu pada sela ratri yang semakin larut
Tak terasa deretan itu melemahkanku
Memenuhi garis-garis lurus dalam almanak kehidupan
Hidup yang terus berjalan
Tanpa henti...
Hingga kini, aku kembali disini
Kembali sendiri

today my life begins

2 komentar
i've been working hard so longseems like pay has been my only friendmy fragile heart's been done so wrongi wondered if i'd ever heal againohh just like all the seasons never stay the sameall around me i can feel a change (ohh)i will break these chains that bind me, happiness will find meleave the past behind me, today my life beginsa whole new world is waiting it's mine for the takini know i can make it, today my life beginsyesterday has come and goneand i've learnt how to leave it where it isand i see that i was wrongfor ever doubting i could winohh just like all the seasons never stay the sameall around me i can feel a change (ohh)[ From: http://www.metrolyrics.com/today-my-life-begins-lyrics-bruno-mars.html ]
i will break these chains that bind me, happiness will find meleave the past behind me, today my life beginsa whole new world is waiting it's mine for the takini know i can make it, today my life beginslife's to short to have regretsso i'm learning now to leave it in the past and try to forgetonly have one life to liveso you better make the best of iti will break these chains that bind me, happiness will find meleave the past behind me, today my life beginsa whole new world is waiting it's mine for the takini know i can make it, today my life beginsi will break these chains that bind me, happiness will find meleave the past behind me, today my life beginsa whole new world is waiting it's mine for the takini know i can make it, today my life beginstoday my life begins...
Read more: BRUNO MARS - TODAY MY LIFE BEGINS LYRICS http://www.metrolyrics.com/today-my-life-begins-lyrics-bruno-mars.html#ixzz1myIAPR7X
Copied from MetroLyrics.com 

rabu

0 komentar
new style

Senin, 20 Februari 2012

i'am afraid with this feeling

0 komentar
29 januari 2012

(holiday editiion)
Bukan ini yang seharusnya kufikir
Bukan mekar pada merah darah
Bukan pula yang runtut seperti rantai
Aku hanya merasa ini
Rasa yang menimbulkan luka
Aku tak seharusnya merasa ini
Haruskah aku membuangnya?
Membiarkannya hilang oleh percikan tirta
ini naluri ini intuisi...
hadir begitu saja
seperti semut pada gula tiba-tiba bergerumut

Di sisa ratri yang semakin bungkam jemariku masih enggan berhenti menekan-nekan keyboard, ku kerahkan sisa tenaga yang masih ada.  tak banyak memang, mataku juga sudah mulai tak bisa ku ajak kompromi, mauya segera terpejam. dan tulisan diatas itu outfitnyaaa... semoga kalian suka :)

man jadda wajada, keep hamasah...
jazakillah khair...

sisa oleh-oleh liburan semester

0 komentar
Assalamu'alaykum ya akhi wa ukhti...
kaifa hal?
semoga senantiasa dalam lindungan الله aamiin
tak terasa sudah beranjak dua minggu di rantau, mengais mozaik dunia yang berserak, flashback liburan semester kemarin, pas di rumah jemari ini tak kuasa untuk diam sejenak saja, banyak hal yang mengesankan, nulis puisi, daily activity, jalan-jalan ke sekolah, ke rumah handai taulan dan yang paling mengobati rasa rindu adalah menunjungi perpusda wonosobo hingga menggelitik jemari dan akhirnya menghasilkan coretan ini...

01 Februari 2012
Tadi, hanya kulihat siluet kelabu sindoro dari kejauhan. dia masih berdiri kokoh di utara sana, sedang aku melewatinya pada kaki yang panjang. hanya dengan ditemani rintik dingin yang cair, gigil, dan gemetar. aku sungguh suka tempat ini, tempat dimana aku dulu sering berpijak, melihat dedaunan beringin berjatuhan limbung satu-satu, indah... aku suka tempat ini, walaupun berada di tempat yang berbeda tetapi tak pernah sedikitpun mengurangi suasananya yang tenang dan bersahaja. yang paling khas adalah aroma buku-buku tua ini, aroma ilmu, aroma ketekunan....
 

   salam ini untukmu
   untuk berjuta bahagia yang kau berikan
   cinta suci ini untukmu
   untuk dunia yang nkau beri dalam genggam
   lewat hitam semua terasa jelas
   lihat dirimu
   masih bertahan meski telah rapuh
   masih memberi meski telah tak mampu
   terimakasih :)
entahlah aku begitu menyukai suasana tempat itu, sejak dulu hingga sekarang. perpustakaan, begitu banyak mimpi yang kuletakan disana :)

Minggu, 19 Februari 2012

Wish you were here

0 komentar
I always be here waiting for you to come back home
I keep our flowers grow, since we planted the seed many years ago

And I stare at the moon and hope we'll meet there, hope we'll meet there?
Cause I miss you
I wish you were here

I know it's hard for you to stay and so I let you go
But you promised to never let me down and said that you love me so

make your dreams fulfilled, and don't forget to take me with you someday..


Sabtu, 18 Februari 2012

Tamansari

0 komentar
@Taman Sari
art in action
tempat yang kucari-cari...

Jumat, 17 Februari 2012

no title

0 komentar
hatiku tersayat oleh sembilu ..
periihh ..
bercucuran darah luapan amarah ..
mataku nanar, merah!!
mencoba meluapkan apa yang tengah dirasa ..
percikan air itu indah ..
sedikit demi sedikit menetralkan amarahku ..
aku memang terlalu cepat menyimpulkan ..
jemariku lembut menyapa ..
namun batinku berontak tak teria!!
mereka datang menghampiriku ,,
menenangkan!!
aku terdiam .. merenung dalam tangis ..
yah .. akulah yang salah ..
tapi aku tak mau disalahkan.
tubuhku seperti terbelah ..
berserakan kemana-mana ...
aku .. tak bisa berstu dengan keadaan ..
maaf .. biarkan aku begini ...

-nurlaila buchori-

Kamis, 16 Februari 2012

Dua Lilin

0 komentar
Putih... Berujung keemasan
Berjejer berklebat menawan
Satu redup yang lain terang
Satu leleh, yang lain tetap panjang
Dua lilin kecil penerang malam
Bahkan, mereka rela membiarkan raga binasa
Demi seberkas cahaya sementara
Meski begitu, lihat dia...
Sama sekali tak menangis
Yang dia tahu dia menerangi
Itu cukup...

Selasa, 14 Februari 2012

Sunyi

0 komentar
Sunyi
Hanya dengung serangga bersahut
Gelap
Hanya kilatan lampu minyak menerang
Cicak berdecak menyapa
Merayap pada dinding labu maram
Angin mengombang ambing
Membuat cahaya kecil menari-nari
Ini bukan sunyi
Coba dengar seksama, semuanya berirama
Detik jarum pada jam dinding tua
Bersahut dengan jangkrik di luar jendela
Sekilas memasng terasa sunyi
Tapi tidak sejatinya, semuanya berirama
Amati, resapi
Cahaya api pada lampu minyak merasanya
Dia sadar semua berirama...

Senin, 13 Februari 2012

Ketika dia jatuh sakit

2 komentar
Bismillah..
           Hari ini hari pertama kuliah di semester genap, ada segunduk semangat memenuhi kepala, aku mengayuh partner setiaku (walopun kadang-kadang aku menghianatinya) si oren, kemaren dia kutinggal liburan dua minggu dan kupinta dia menunggu di dalam kamar sendirian, kotor.. ya dia memang belum sempat ku cuci kemarin, sepulang kuliah semua baik-baik saja, tetapi ketika aku beranjak dari perpus menuju laboratorium agama aku merasa ada yang berbeda dengan dia... entahlah, aku tak memikirkannya mungkin hanya karena operannya yang kurang pas, akupun acuh dan meneruskan perjalanan... 
           Setelah dari laboratorium agama aku berniat langsung pulang ke asrama, dan disinilah aku merasakan keanehan dia, dia susah mundur, dan ketika ku kayuh suara decit kasar keluar, awalnya aku tetap saja acuh dengan keadaannya, tetapi ketika aku berjalan 10-15 meter kemudian suara decit itu semakin mengeras dan terus-menerus, wah langsung muncul kekhawatiran, pasti ada apa-apa nih sama dia, semakin jauh ku kayuh semakin keluar dan keluar suara mengarikan itu, dia juga agak susah ku kayuh kaku, mungkin olinya kering dan ada sesuatu yang berkarat, kuputuskan untuk membawanya ke dokter alias bengkel di pinggirjalan jalan tempat dimana dulu aku membelinya.
          Aku disambut oleh wajah ramah bapak-bapak paruh baya dengan pakaian penuh hitam-hitam, oli mungkin.
          "monggo mbak, pripun?"1 sapanya ramah
          "niki pak nek di onthel wonten suarane"
          "oh yaa"
          Bapak itu langsung mengambil peralatan yang dibutuhkan, segala macam kunci, dongkrak sepeda, dan peralatan lain yang tak kumengerti. dengan terampil beliau langsung melepas bagian tempat untuk pijakan kaki, dia terlihat pasrah diperlakukan seperti itu tak tega aku. maafkan aku aku tak pernah merawatmu hingga kau harus terkulai lemah tak berdaya membiarkan bapak itu melepas organ-organ tubuhmu.
permulaan dia mulai di copot-copot
tuuu kan dia sampe di kaya gituin cobaa

             setelah penantian panjang kira-kira setengah jam, akhirnya dia bisa dibawa pulang, dia sembuh kata bapaknya sedikit parah soalnya ada bagian tubuhnya yang patah, kasihan kamu ren, akhir-akhir ini tak pernah kuurus hingga kamu lusuh, tapi sekarang uda dibenerin :) dan yang penting kamu udah sembuh dan jadi lancar. biaya rumah sakitnya cuma 9000 perak doang. alhamdulillah.. besok-besok jangan sakit lagi yaaa ♥.

Jumat, 10 Februari 2012

wisata murah meriah

0 komentar
begini ni ulah mahasiswa yang bingung ngabisin liburan, aku dan tiga kawanku unik, rizka, dan rindo memutuskan mencari objek yang murah meriah.
kami memilih obyek wisata yang bisa dijangkau busway dan sedikit jalan kaki dan pilihan kami jatuh padaaaa (eeeng iing eengg!!!!) benteng vredeburg, keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, dan sekitar malioboro. kami memulainya dengan naik bus trans jogja dari selter wanitatama menuju selter dekat benteng vredeburg dengan bermodal tiga ribu perak.

Yang pertama kita menuju benteng vredeburg, benteng ini terletak di lokasi yang sangat strategis karena berada pada tengah kota yogyakarta yang berhadapan dengan istana negara (gedung agung), disini kita cuma ngeluarin pipis 2000 perak lhooo wooow murah euy, emang !! selain murah disini kita juga belajar banyak, tentang sejarah tentunya. selayang pandang tentang benteng vredeburg, benteng ini merupakan benteng yang dibangun pada tahun 1765 oleh VOC yang berfungsi sebagai gedung pemerintahan dan pertahanan gubernur belanda pada masa itu. benteng ini dikelilingi parit lebar, sehingga kita akan melewati jembatan penghubung jika ingin memasuki wilayah bangunannya. benteng berbentuk segi empat ini memiliki empat menara pamantau dan kubu yang digunakan tentara belanda untuk berkeliling dan berjaga-jaga. didalam bangunan ini tradapat banyak diorama yang menggambarkan perjuangan rakyat indonesia sebelum proklamasi hingga masa orde baru, selain itu terdapat juga benda-benda bersejarah, foto-foto, serta lukisan tentang perjuangan nasional dalam merintis, mencapai, mempertahankan serta mengisi kemerdekaan indonesia. nha seru kaan? selain kita bisa mendapatkan wiew yang bagus dan berbeda untuk menyalurkan hobby, kita juga banyak belajar tentang sejarah pada masa lalu yang tentunya akan menambah wawasan. selain diorama dalam benteng ini juga punya fasilitas-fasilitas lain seperti perpustakaan, ruang pertunjukan, ruang seminar, audio visual, ruang tamu, koperasi, mushola, cafe, dan kamar mandi. penasaran kan? nggak ada ruginya deh datang kesitu selain murah dan lokasinya sangat mudah  dijangkau kita juga dapat memperluas wawasan kita. let's try this :).
in front of vredeburg fort :)

ini nih bagian dalamnya ...



didepan diorama 4 :)
Setelah puas muter-muter di benteng vredeburg kita keluar dan menuju keraton, untuk menuju keraton kita-kita jalan kaki sembari menikmati suasana gerimis kecil kota yogyakarta, kalo misalnya males capek jalan kaki kalian bisa  naik becak dengan membayar 5000 perak aja dan dijamin langsung sampe depan keraton. kita masuk keraton lewat pintu sebelah barat dengan membayar tiket sebesar 3000 perak per orang. disini kita juga banyak belajar tentang kerajaan ngayogyakarta hadiningrat, selain sebagai tempat tinggal sultan (raja) keraton ini merupakan museum benda-benda milik kesultanan. Keraton Yogyakarta juga merupakan suatu lembaga adat lengkap dengan pemangku adatnya. Oleh karenanya tidaklah mengherankan jika nilai-nilai filosofi begitu pula mitologi menyelubungi Keraton Yogyakarta. banyak sekali hal istimewa didalamnya, kita berempat mencuri-curi penjelasan guide yang disewa oleh wisatawan lain (hehehe v). filosofi tentang arsitektur bangunannya dll. 


nha yang ini juga tak kalah manarik dengan jalan-jalan di benteng vredeburg, berpaling dari keraton kita berempat menyusuri jalan malioboro ditemani terik matahari, lewat pinggiran ruko dan pada akhirnya berlabuh  pada angkringan pinggir jalan, di sepanjang jalan inikita bisa menikmati berbagai sajian kuliner, mulai dari yang di pinggir jalan hingga restoran. di sepanjang jalan  ini juga bertebaran pedagang mulai dari kaos khas jogja, berbagai macam batik, brooch, aksesoris lucu dan masih banyak lagi. harganya juga bervariasi jadi tinggal pilih mana yang mau dibeli dan sesuaikan dengan isi kantong kita.
tettu saja masih banyak tempat lain yang tentunya tak kalah menarik untuk di kunjungi, tetapi nggak ada salahnya deh nyobain yang satu ini.. wisata di jogja, refreshing sambil belajar biar wawasan bertambah dan hati senang...
hari yang menyenangkan sekaligus melelahkan, lain kali jalan-jalan lagi yuk :).
coba deh kalian datengi satu-satu, pasti menyenangkan. selamat liburan... have a nice holiday !!

man jadda wajada

Kamis, 09 Februari 2012

hujan

2 komentar
Diatas permadani hijau
Cirro cumulus menggantung teduh
Aku tahu tak lama lagi tirai kaca akan turun
Menyisakan mutiara bening pada rerumputan
Berbutir...
Bergelombang...
Indah...
Ini terlalu indah
Sungguh terlalu indah
Desis angin ini
Gemercik air ini
Damai mengalir pada sela pagar tua
Kucoba terpejam, merangkai-rangkai
Jikalau ia berhenti
Akankah ada berlarik garis tertarik?
Dari ujung bukit
Turun menyusuri lembah biru
Damai, teduh, dan indah

-aku rasa sajak yang satu ini cukup mewakili suasana hujan di wonosobo

INVOLUSI

0 komentar
Tegalan memanjang hijau dipandang
Tetua paruhbaya membungkuk
Menancap sehelai bibit hijau lunglai
Ini bukan tanahku
Tapi aku butuh
Pakaian rupa lumpur
Keringat terus mengucur
Ini bukan tanahku
Tapi aku butuh
Ingin hati ada revolusi
Tetapi tanpa mereka makan apa aku?
Ingin hati ada perubahan
Tetapi tanpa mereka makan apa keluargaku?
Jarum sejarah berputar
Tetapi keadaan enggan berputar
Tetua paruhbaya membungkuk
Dan mereka diatas sana tertawa
Ini bukan tanahku
Tapi aku butuh....

Rabu, 08 Februari 2012

namaku ketemu di kantor kecamatan

0 komentar
ARIFIARTININGSIH, 16 huruf itu terangkai menjadi sebuah nama yang diberikan bapakku 18 tahun yang lalu, tidak ada yang istimewa memang, aku sendiri tak pernah tau apa arti dibalik nama itu, tapi aku mau mencari tahu...
ketika aku berumur belia yaa sekitar SD gitu aku sangat suka dengan namaku, aku selalu menuliskannya menjadi tiga bagian Ari Fiarti Ningsih yaa setahuku namaku memang begitu penulisannya karena aku berpedoman pada rapor SDku dulu, tetapi ternyata salah, guru-guruku mengaku agak kesulitan ketika mengeja namaku mungkin nama Fiarti itu masih jarang, mereka sering kali salah mengucap menjadi Fiati atau malahan Fitria, yang pertama kali komplein dengan namaku adalah guru kelas enam yang bernama pak paijo, beliau bertanya sebenarnya penggalan namaku yang jelas itu gimana si? aku yaa menjawab dengan polos setahuku saja, Ari Fiarti ningsih begitu setahuku, pak paijo menuliskan namaku di rapor kelas enamku dengan tulisan Arifi artiningsih dan aku protes tetapi beliau juga bingung yang jelas yang mana dan pada akhirnya beliau memintaku menbawa akta kelahiran kesekolah untuk membenarkan nama, untuk pertama kalinya aku membawa akta kelahiran ke sekolah dan untuk pertama kalinya juga aku melihatnya. dan ternyata yang tertulis disitu namaku hanya satu nama ARIFIARTININGSIH, jadi selama ini yang aku tulis itu salah ada seberkas kekecewaan dalam dada, karena aku suka namaku yang terbagi menjadi tiga. aku langsung ngomel tanya pada bapak sebenarnya yang benar itu seperti apa, bapakku tertawa lhawong nama kok dipermasalahkan begitu katanya aku jadi semakin sebal dan tak pernah menanyakannya lagi, bapakku berkata kalau itu adalah kesalahan dari yang membuat akta yang benar namaku terpisah menjadi dua bagian Ari Fiartiningsih begitu, entahlah waktu itu aku merasa sedikit lega padahal aku nggak tahu juga kalo bapak bilang kaya gitu cuma biar aku seneng doang haha.

dan mulai saat itu aku membiarkan nama itu menjadi satu, SD, SMP, SMA, hingga sekarang, nama yang sulit dieja karena satu kesatuan diwaktu perkenalan pasti setiap kali guru baru memanggilku mereka kesulitan tak jarang mengulang beberapakali dengan pelan dan aku segera membetulkannya.

aku sudah terbiasa dengan namaku yang satu kesatuan itu, hingga kini, aku jadi mengerti ada sesuatu yang berbeda di baliknya, pasti ada. harusnya namaku masuk rekor muri karena merupakan nama panjang tanpa jeda hehe.

kita tinggalkan permasalahan namaku yang tanpa jeda dan susah di eja, sekarang permasalahannya adalah arti dibalik nama tersebut seperti dhawuh kanjeng nabi sendiri bahwasanya Dari Abu Darda bahwa Rasulullah pernah bersabda’: “Sesungguhnya kalian akan dipanggil dengan nama kamu dan nama bapakmu pada Hari Kiamat nanti, maka dari itu pilihlah nama-nama yang baik bagimu”. (HR Abu Dawud). disini arti nama menjadi begitu penting bagiku, mengingat bahwa namaku tidak ada bau islamnya sama sekali aku kembali menanyakan pada bapak tentang namaku ini.

sebenarnya apa si arti dari kata arifiartiningsih ini? dan ternyata bapakku sendiri tak mengetahuinya, aku sempat menanyakan kepada Alm mbah kakung semasa beliau masih ada dan begini jawabannya. arifi barasal dari kata arif yang berarti bijaksana, arti berasal dari kata arta yang merupakan bahasa jawa yang berarti uang sedangkan ningsih yang merupakan bagian dari namaku paling njawani ini merupakan saduran dari kata ning yaitu panggilan untuk anak perempuan dan sih berasal dari kata asih yang berarti mengasihi. jadi arifiartiningsih berarti perempuan yang bisa mengatur uang dengan bijaksana dan mempunyai sifat welas asih itu kata mbah kakung.

aku menanyakan kepada bapak, lha kalo bapak nggak tahu artinya kenapa bapak memberiku nama ini? beliau menjawab dengan bercerita. bapakku adalah seorang kaur pemerintahan di desaku, sebagai perangkat desa beliau seringkali berurusan di kecamatan entah rapat atau sekedar mengurus KTP masyarakat, dulu ketika sku belum lahir di dunia ini beliau pernah rapat di kecamatan, pada masa itu aku masih berada dalam kandungan ibu, beliau menjumpai seorang pegawai perempuan yang memakai jilbab, pada masa itu masih sangat jarang wanita yang berjilbab dan setelah bapak mengetahui nama dari pegawai wanita itu ternyata Ari Fiarti Dwi Rahayu bapak ingin memberi nama anaknya yang masih dikandungan ini dengan nama itu, bapak ingin anak yang nantinya lahir bisa menjadi wanita muslimah seperti ibu pegawai kecamatan itu. jadi akhirnya bapak memberiku nama AriFiarti sesuai nama ibu pegawai kecamatan itu, sedangkan ningsih mengambil dari nama belakang ibuku yang bernama Ruminingsih nama pemberian kakungku.

yaaaa, walaupun namaku adalah nama yang kasarannya mungut di kantor kecamatan tetapi aku yakin ada berjuta makna dan harapan yang tersimpan di baliknya, bapak pasti ingin anaknya ini menjadi wanita baik seperti ibu pegawai kecamatan itu bahkan lebih aamiin. semoga nama ini akan membawaku pada kebaikan dan senantiasa menjadi doa dalam setiap nafas, doa yang baik tentunya.


man jadda wajada :)

Rabu, 01 Februari 2012

rabu 01 februari 2012

0 komentar
pergi ke SMA bareng susi yumna dan maesyaroh ngambil SKHU
ketemu keluarga yang ramah dan hangat
pak paino, pak joko, bu win, pak sis, pak tarjo, pak arifin, pak idj, pak kusno, bu ratna, bu kris, dll
ketemu ukhti kki juga, hani, anita, nafi, dewi (yang suka nyubit pipi)
abis itu jalan2 bareng susi dang mai...

mahasiswi universitas padjajaran jurusan Hubungan Internasional ini adalah teman sebangkuku tatkala masih duduk di bangku SMA.. pernah menjabat sebagai seksi keamanan dengan ancaman mautnya "sumed" hahaha, pernah juga mendapatkan posisi rangking satu di kelas, nggak pernah jajan kalo istirahat duitnya dikumpulin buat sewa komik setumpuk pas akhir pekan dan dilembur dalam waktu semalem doang, pintar sekali menyimpan uang dan kalo ada book fair tasnya penuh diborong semua buku yang ada (kalo uangnya cukup) senang bisa mengenalmu kawan.
susi sekarang mau di foto, padahal dulu pas SMA paling anti sama yang namanya foto

makan ice cream sama mai di rita pasaraya

in front of jami' mosque
what a beautifull day, thanks so much sista :), hari ini muter-muter ke perpusda yang masih di ungsikan karena dalam proses renovasi..
 

Alamanda Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template